Polresta Sidoarjo – Dalam upaya mendukung program ketahanan pangan yang dicanangkan oleh pemerintah, Bhabinkamtibmas Desa Ganting, Kecamatan Gedangan, Bripka Rizki, melaksanakan kunjungan ke peternakan kambing milik warga setempat pada Senin (19/5/25).
Peternakan kambing ini menjadi salah satu bentuk inisiatif warga dalam menciptakan sumber pangan mandiri serta meningkatkan kesejahteraan ekonomi keluarga. Kegiatan ini mendapat apresiasi dari Bripka Rizki yang secara langsung meninjau kondisi kandang dan memberikan motivasi kepada pemilik usaha.
“Kami sangat mengapresiasi usaha masyarakat yang berkontribusi dalam mendukung ketahanan pangan. Peternakan seperti ini bukan hanya bermanfaat bagi pemiliknya, tapi juga bisa menjadi contoh bagi warga lain untuk ikut berdaya secara ekonomi dan pangan,” ujar Bripka Rizki.
Kehadiran Bhabinkamtibmas dalam kegiatan ini merupakan bentuk sinergi antara Polri dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan desa yang mandiri, tangguh, dan sejahtera melalui sektor peternakan.
Discussion about this post